Selasa, 29 Juni 2010

RESEP MASAKAN JAWA TENGAH

Sayuran Rebusan
Bahan :
200 gr tetelan daging sapi
3 lembar daun salam
1 ruas jari lengkuas,memarkan
400 gr rebung rebus, iris seperti batang korek api (lebih tebal)
500 cc santan dari ½ butir kelapa garam sesuai selera.
Bumbu yang dihaluskan
6 buah bawang merah
3 siung bawang putih
5 butir kemiri sangrai
1 sdm ketumbar sangrai.
Cara Membuat :
1. Rebus tetelan daging sapi dengan 500 cc air,masukan bumbu halus,daun salam,
lengkuas,dan garam.Masak sampai tetelan daging cukup empuk.
2.Masukan rebusan,tuangi santan sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan agar
santan tidak pecah.Setelah mendidih ,kecilkan apinya.Teruskan memasak selama
kurang lebih 10 menit lagi.Angkat .Hidangkan dengan lontong dan pelengkapanya.

Dedeng Ragi
Bahan :
750 gr daging sapi tanpa lemak (pilih daging has supaya mudah dan empuk)
3 sdm minyak goreng
1 butir kelapa setengah tua,parut memanjang
2 ruas lengkuas,memarkan
3 lembar daun jeruk
2 batang serai, memarkan
300 cc air
Bumbu yang di haluskan
8 buah bawang merah
5 siung bawang putih
2 sdm ketumbar sangrai
3 sdm irisan gula merah
2 sdt gula pasir
garam sesuai selera

Cara Membuat :
1. Iris daging tipis melebar.pukul-pukul dengan pemukul daging, kemudian
potong-potong persegi atau sesuai selera.
2. Panaskan minyak ,tumis bumbu halus dan daging,aduk-aduk sampai daging berwarna
merah.
3. Masukan kelapa parut ,lengkuas ,daun jeruk, serai, dan air, aduk-aduk.Masakan terus
sambil diaduk diatas api sedang sampai agak mengering dan kelapa berwarna
kecoklatan.Gunakan wajan anti lengket agar tidak melekat pada dasar wajan.
Hidangkan dengan lontong dan pelengkap lainya.

Kering Tempe
Bahan :
500 gr ,iris seperti batang korek api
minyak goreng untuk mengoreng dan menumis
6 buah cabai merah ,iris serong halus
3 sdm kecap manis
1 sdm asam
2 sdm irisan gula merah
1 sdt gula pasir
4 sdm air
Bumbu yang di haluskan
8 buah bawang merah
4 siung bawaang putih
1 ruas jari lengkuas cincang
½ sdt garam
2 buah cabai rawit merah
Cara membuat
1. Angin-anginkan tempe sampai agak kering, Goreng dengan minyak yang cukup panas
sampai matang dan kering angkat,tiriskan.
2. Panaskan 3 sdm minyak goreng,tumis cabai merah sampai layu, angkat , sisihkan .
Tumis bumbu halus sampai harum dangan minyak bekas menumis cabai.Masukan
kecap,asam,gula merah,gula pasir, dan air ,aduk rata.
3. Masukan tempe goreng dan tumisan cabai, aduk-aduk sampai tercampur rata,angkat.
Hidangkan dengan lontong dan pelengkap lainya.

Sambal Goreng hati Ampela Ayam
Bahan :
2 sdm minyak untuk menumis
4 Buah cabai merah.buang bijinya iris serong halus
15 Pasang hati ,ampela,potong kecil-kecil sesuai selera
1 ruas jari lengkuas, memarkan.
2 Lembar daun salam
600 cc santan dari ¾ butir kelapa.
Bumbu yang di haluskan
6 buah bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah cabai merah
½ sdt terasi bakar
½ sdt gula pasir
garam sesuai dengan selera.
Cara Membuat :
1. Panaska minyak goreng, tumis cabai ,merah sampai layu, angakat ,sisihkan.
2. Dalam wajan bekas menumis cabai,tumis bumbu halus sampai harum.Masukan
hati ampela,lengkuas, dan daun salam .Aduk-aduk sampai mendidih.
3. Kecilkan apinya , masukan tumisan cabai merah ,aduk .Masak terus selama lebih
kurang 10 menit.angkat .
Hidangkan bersama pelengkap lainya.

Opor Ayam Berkuah
Bahan :
3 sdm minyak goreng untuk menumis
2 ruas ibu jari lengkuas, memarkan.
3 lembar daun jeruk
2 batang serai ,memarkan
1 Ekor ayam kampung,potong menjadi 8-10 bagian
500 cc santan encer dan 500 cc santan kental dari 1 ½ butir kelapa.
Bumbu yang dihaluskan
6 buah bawang merah
4 siung bawang putih
5 butir kemiri sangrai
½ sdt jintan sangrai
½ sdt merica bulat
½ sdt jahe cincang
1 sdt garam
Cara membuat :
1. Panaskan minyak goreng,tumis bumbu halus sampai harum.Masukan lengkuas, daun
jeruk,dan serai,aduk-aduk.Masukan ayam.aduk-aduk lagi sampai daging ayam kesat
(tidak lembik)dan berubah warna.
2. Tuang santan encer,aduk-aduk .Masak terus sampai santai tinggal setengahnya.
Tuangisantan kental sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan sampai mendidih lagi
Masak terus selama kurang lebih 5 menit,angkat .
Hidangkan.


Telur Areh
Bahan :
8 butir telur
450 santan kental dari ¾ butir kelapa
3 lembar daun salam
Bumbu yang dihaluskan
6 buah bawang merah
1 sdm garam
1 sdt gula pasir
Cara membuat
1 .Kocok telur sampai tercampur rata, sisihkan.
2. Campurkan santan , daun salam ,dan bumbu halus, aduk rata kemudian didihkan
sambil perlahan agar santan tidak pecah
3.Tuangkan santan mendidih kedalam kocokan telur sambil diaduk-aduk agar tercampur
rata.Kemudian tuang adonan telur santan ini kedalam wadah tahan panas.Kukus
sampai matang dan padat selama lebih kurang 45 menit
Hidangkan.
Catatan : Telur areh ini disebut juga pupuk rata,Sebagai pelengakap wasil liwet,
telur aren dapat diganti dengan telur pindang.




Sate Buntel
Bahan :
600 gr daging sapi atau kambing giling
lemak (gajih) lembaran,kalau ada
Bumbu yang dihaluskan :
2 siung bawang putih
1 sdt ketumbar
½ sdt merica utuh
1/3 sdt jintan sangrai
1 sdt irisan gula merah
garam sesuai selera.
Untuk saus kecap:
200 cc kecap manis
3 buah bawang merah, iris kasar
10-12 buah cabai rawit, iris halus
3 lembar daun jeruk parut ,iris halus.
Cara membuat :
1.Campur daging giling dengan bumbu halus.aduk rata dan ramas-remas supaya bumbu
merata.
2. Siapkan tusukan sate,Ambil 1 sdm penuh adonan daging,
kepal-kepal.Dengan 2 batang tusukan sate,tusuki satu bulatan adonan daging
Bentuk bulat atau lonjong (sesuai selera),Sambil di kepal-kepal lagi supaya
adonan erat melekat pada tusukan sate,Bungkus adonan daging ini dengan
lembaran lemak secukupnya.
3. Siapkan bara arang (api jangan terlalu besar),Panggang sate buntel sampai matang
sambil di bolak-balik.Hidangkan panas-panas dengan saus kecap.
4.Buat sau kecap :campur semua bahan ,aduk rata.

Tahu gimbal semarang
Bahan :
Minyak goreng secukupnya
400 gr tahu potong

Untuk Gimbal Udang
100 gr tepung terigu
1 sdm tepung beras
2 butir telur,kocok sebentar
100 cc air
garam sesuai selera
250 gr udang ,buang kepalanya
2 bantang daun bawang,iris halus.
Bumbu yang dihaluskan
3 buah bawang merah
2 siung bawng putih
1 sdt merica utuh
Untuk Saus kecap ;
3 siung bawang putih ,tumis sampai layu
100 cc kecap manis
½ sdm petis udang
7 buah cabai rawit,gerus kasar
50 cc air matang
Cara Membuat :
1.Panaskan minyak ,goreng tahu sampai kering atau setengah kering,tiriskan.
2 Buat gimbal udang ,campur tepung terigu ,tepung beras telur kocok,bumbu halus
air dan garam,aduk sampai tercampur rata.tambahkan udang dan irisan daun bawang
aduk rata, panaskan minyak ,goreng adonan gimbal. sesendok demi sesendok sampai
matang.Angkat, Tiriskan .
3 Buat saus kecap :haluskan bawang putih ,capur dengan kecap manis,petis udang,cabai
rawit,dan air matang,aduk sampai tercampur rata.Didihkan sebentar,angkat.
4. Hidangkan tahu goreng dan gimbal udang di piring saji bersama saus kecap,acar lobak
dan mentimun.

Ayam Pangang klaten
Bahan :
1 ekor ayam kampung muda
3 sdm minyak goreng untuk menumis
2 lembar daun salam
2 batang serai,memarkan
garam sesuai dengan selera.
1 sdt irisan gula merah
1 sdt asam jawa
500 cc santan dari 1 butir kelapa
Bumbu yang dihaluskan :

1 sdm ketumbar sangrai
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
5 butir kemiri sangrai
1 sdt merica bulat
½ ruas jari kunyit
1 sdt lengkuas cincang
½ sdt jahe cincang
Cara Membuat :
1 Bersihkan ayam .belah menjadi dua atau empat bagian
2 Panaskan minyak ,tumis bumbu halus dan bumbu-bumbu yang lain sampai harum
Masukan ayam,aduk-aduk sampai daging ayam kesat(tidak lembek)dan berubah
warna.
3.Tuang santan sedikit demi sedikit sambill diaduk perlahan agar santan pecah.Masak
santan sampai mendidih kecilkan api,masak terus sampai mengental,matikan apinya.
4.Saat akan dihidangkan,panggang ayam sambil di bolak balik dan di olesi bumbu
santan.



Buntil

Bahan :
½ butir kelapa setengah tua ,parut memanjang
150 gr nasi,cuci bersih ,tiriskan
15 mata petai,iris tipis
3 buah cabai merah,iris halus
10-15 lembar daun singkong
Bumbu yang dihaluskan :
6 buah bawang merah
3 siung bawang putih
½ ruas jari lengkuas ,cincang
1 sdm ketumbar sangrai
1/3 sdt jintan sangrai
½ sdt jari kencur
½ ruas jari jahe cincang
½ gula pasir
garam sesuai selera
Untuk areh/kuah santan kental:
600 cc santan dari 1 butir kelapa
2 lembar daun salam
15-20 buah cabai rawit utuh
Bumbu yang dihaluskan untuk areh :
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
½ ruas jari kencur
½ sdt gula pasir
1 sdt garam
Cara membuat :
1. Buat buntil :campur bumbu halus dengan kelapa parut,teri nasi ,petai,dan cabai merah
aduk rata, bagi menjasi 4-5 bagian.
2. Siapkan 3-4 lembar daun singkong .susun menjadi alas daun yanga rapat.Bari 1 bagian
campuran kelapa berbumbu, ratakan. Lipat dan gulung daun singkong ini bebentuk
bulat yang rapat.Kukus selama 1 jam hingga matang angakat.
3.Buat areh/kuah santan kental campur santan ,dun salam, cabai rawit,dan bumbu halus
aduk rata, Didihkan diatas api sedang sambil diaduk perlahan agar santan tidak pecah
Setelah mendidih,kecilkan apinya .Masak terus hingga kuah mengental.
4.letakan Buntil diatas piring saji,lalu siram dengan areh.

Garang Asam Ayam
Bahan :
1.Buah dada ayam tulang ,potong-potong kecil.
2. Pasang hati empela ayam ,rebus setengah matang ,iris tipis.
5. Buah belimbing sayur ,potong 1 cm
3.Buah cabai hijau ,potong 1 cm
10. Buah cabai rawit.
250 cc santan dari 1/3 butir kelapa daun salam secukupnya.
daun pisang untuk membungkus.
Bumbu yang dihaluskan.
4. Buah bawang merah
1 sdm ketumbar sangrai
½ sdt lengkuas cincang
garam secukupnya.
Cara membuat :
1.Campurkan potongan ayam ,hati ampela ,belimbing sayur ,cabai hijau ,cabai rawit,
bumbu halus,dan santan ,aduk rata ,.Bagian adonan menjadi 4-5 bagian.
2. Siapkan daumn pisang ,alasi dengan daun salam .Bungkus satu bagian adonan ayam
lalu semat dengan lidi.kukus sampai matang selama lebih 45 menit.Kerjakan sampai
seluruh adonan halus.
catatan : cara lain mengukus garang asam ayam : Siapkan wadah tahan panas,alasi daun
pisang kemudian letakan beberapa lembar daun salam bagian dasarnya.Tuang
adonan ayam seluruhnya ,tutup lagi dengan daun pisang rapat-rapat kemudian
kukus selama lebih kurang 45 menit.

Sayur Oblok- Oblok
Bahan :
500 cc kaldu
1 ruas jari lengkuas ,memarkan
2. batang serai ,memarkan.
3. lembar daun salam
garam sesuai dengan selera.
200 gr daun singkong yang sudah di siangi ,rebus setengah matang ,angkat lalu tiriskan
200 gr kacang panjang potong 3-4 cm
100 gr kacang tolo ,rendam 3-4 jam,tiriskan
½ butir kelapa setengah tua,parut memanjang
3 buah cabai hijau ,iris serong.
Bumbu yang di haluskan :
6 buah bawang merah
3 siung bawang putih
5 butir kemiri ,sangrai
Cara Membuat :
1.Didihkan kaldu.masukan bumbu halus,lengkuas,serai daun salam,dan garam,aduk-aduk
Masukan daun singkong tolo,dan parut kelapa,aduk.
2.Setelah mendidih lagi,masukan santan dan cabai hijau,aduk .Masak terus sambil
sesekali diaduk sampai bumbu meresap selama lebih kurang 15 menit .Angkat.

Mangut Ikan Pe (Pari)
Bahan:
1 sdm minyak goreng untuk menumis
2 Lembar daun salam
1 ruas jari lengkuas,memarkan
500 cc santan dari ½ butir kelapa
600 gr ikan asap / panggang
3 buah cabai hijau ,iris serong setebal 1 cm
50 gr tomat.masing-masing potong menjadi 6-8 bagian
10 mata petai,belah menjadi 2-3 bagian
garam sesuai selera.
1 ikat kecil daun kemangi,petiki daunnya saja
Bumbu yang Dihaluskan :
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
1/3 ruas jari kencur
½ sdt gula pasir

Cara membuat:
1. Panaskan minyak,tumis bumbu halus sampai harum masukan daun salam dan
lengkuas,tuangi santan sedikit demi sedikit sambil di aduk perlahan sampai
mendidih
2. Masukan ikan asap,cabai hijau,tomat,petai,dan garam, kemudian aduk perlahan
sampai santan mendidih lagi.
3. Kecilkan apinya,masak sampai santan kental , Sebelum diangkat masukan daun
kemangi.


Ayam Ungkep
Bahan:
1.ekor ayam kampung muda ,belah menjadi 4 bagian
2. lembar daun salam
3. batang serai,memarkan
1. sdm irisan gula merah
1. gelas air kelapa
minyak goreng secukupnya
Bumbu yang dihaluskan:
4 buah bawang merah
2 siung bawang putih
1 sdt lengkuas cincang
1 sdt ketembar sangrai
½ ruas jari kunyit bakar
garam sesuai dengan selera.
Cara Membuat :
1.Campur ayam dengan bumbu halus,daun salam,serai,dan gula merah,aduk rata.Masak
diatas api sedang sambil diaduk-aduk sampai menjadi kesat dan berubah warna .Tuangi
air kelapa,aduk ,masak terus sampai air kelapa habis dan ayam empuk.Angkat.
2.Panaskan minyak,goreng ayam sebentar saja,jangan sampai kering (warna masih
kepucatan).Hidangkan bersama pelengkap.
catatan : Ayam ungkep ini tidak digoreng kering seperti umumnya ayam goreng,dan
cara menghidangkannya pun disuwir-suwir ( di cabik-cabik).
Telur Pindang
Bahan :
½ kg telur
1 genggam kulit bawang merah
5-10 lembar daun jambu batu
1 sdm garam
5 gelas air
Cara Membuat :
1. rebus telur bersama bahan-bahan sampai telur matang selama lebih kurang 30 menit
2. Angkat telur,Gunakan punggung sendok untuk memukul kulit telur agar retak-retak
kemudian kembalikan lagi ke dalam paci perebusannya
3. Kecilkan apinya,masak terus selaman lebih kurang 30 menit bersama nasi dan
pelengkap lainya.
catatan : cara lain untuk membuat telur pindang :rebus telur dengan air teh pekat
yang di beri sedikit gula,Setelah matang angkat,lalu retakkan kulit telur.
Masukan lagi kedalam panci masak selama kurang lebih 15 menit.

Nasi Liwet /Gurih
Bahan :
1 kg beras ,cuci bersih lalu rendam 3-4 jam ,tiriskan
3-4 lembar daun salam
1250 cc santan dari ¾ butir kelapa
garam secukupnya
Cara Membuat:
1 Tempatkan beras dalam wadah (biasanya dari tanah liat)
atasi dengan daun salam ,tuangi santan ,beri garam kemudian didihkan.
2.Setelah mendidih,aduk sebentar .Teuskan memasaknya dengan api kecil tanpa
diaduk sampai matang selama lebih kurang 45 menit.Hidangkan bersama pelengkap
lainya.
catatan :
Dinamakan nasi liwet karena cara memasak bersamanya dengan cara”Diliwet”seperti
diatas.
Cara lain:
1. Kukus beras sampai setengah matang (sampai buitr-butir beras melekat satu sama lain)
selama lebih kurang a45 minit,angkat.
2. Didihkan 250 cc santan ( dari ¼ butir kelapa),daun salam dan garam.Tempatkan beras
yang sudah di kukus dalam paci,tuang santan yang sudah mendidih tadi ,aduk-aduk
sampai tercampur rata.Diamkan sampai santan terserap habis oleh beras.
3. Kukus kembali beras setengah matang tadi,selama lebih kurang 45 minit sampai
matang angkat.

Gudeg Kering
Bahan :
1.kg nangka muda,pilih yang seratnya pendek(khusus untuk gudeg),potong kecil-kecil.
750 cc kaldu
4 lembar daun salam
Bumbu yang dihaluskan :
6 buah bawang merah
2 siung bawang putih
5 butir kemiri sangrai
3 sdt ketumbar sangrai
1 sdt jintan sangrai
200 gr gula merah ,iris halus
2 sdt air asam
1 sdt lengkuas cincang

Cara Membuat:


1.Rebus nangka setengah matang,Angkat dan tiriskan.
2. Didihkan kaldu ,masukan nangka,bumbu halus,dan daun salam .Aduk-aduk sampai
tercampur rata,kemudian tutup panci ,kecilkan apinya dan teruskan memasak.jangan
buka panci sampai nangka matang dan air habis.Sajikan bersama nasi dan pelengkap
lainya.
catatan :Untuk memasak gudeg,lebih baik jika menggunakan wadah dari tanah liat agar
tidak muda hangus,atau gunakan paci anti lengket.Untuk membuat gudeg lebih
kering, tempatkan dalam loyang, kemudian panggang dalam oven sambil
sesekali dibalik.

Tempe dan Tahu Bacem
Bahan :
3 gelas air
400 gr tempe,potong sesuai selera
400 gr tahu putih,potong sesuai selera
150 gr gula merah,sisihkan halus
4 lembar daun salam
1 sdt asam
minyak goreng secukupnya.
Cara membuat :
1. larutkan bumbu halus dalam air, kemudian campur.
dengan tempe,tahu,gula merah ,daun salam ,dan asam didihkan.
2.Setelah mendidih,kecilkan apinya .Masak terus sambil sesekali dibalik,sampai air habis.
Tambahkan 3 sdm minyak goreng,aduk perlahan sampai tercapur rata setelah air habis,
matikan apinya.
3.Panaskan minyak goreng (secukupnya saja,jangan terlalu banyak),goreng tempe dan
tahu sebentar saja.Angkar\t sajikan bersama nasi dan pelengkap lainya.
Catatan :
Tempe dan tahu bacem ini akan lebih enak jika hanya mengandungsedikit minyak.
Untuk itu di gunakan wajan anti lengket agar penggunaan minyak tidak terlalu banyak.



Lotek
Bahan :
150 gr mi basah,seduh dengan air panas,segera tiriskan
75 gr kankung yang sudah disiangi
100 gr toge,seduh dengan air mendidih,tiriskan
75 gr kol ,iris halus
75 gr kacang panjang,potong 1 cm
2 buah tomat,iris tipis
1.ikat daun kemangi ,petik daunya
Bumbu yang di haluskan:
200 gr kacang tanah goreng
7 buah cabai merah
2 ruas jari kencur
2 sdm irisan gula merah
½ sdt terasi bakar
1 sdt garam
1 sdm air asam
50 cc air matang
Cara membuat :
1.Susun berturut-turut ,mi basah,sayur rebus dan sayur mentah dalam piring saji.
2.Siram dengan bumbu yang sudah dihaluskan saat akan di hidangkan.
catatan :
Bumbu dibuat saat akan dihidangkan ,sedangkan sayuran matang dan mentah
dapat dipersiapkan sebelumnya.

Opor Ayam kering
Bahan :
2.sdm minyak goreng untuk menumis
3 lembar daun salam
2 batang serai,memarkan
1 ruas jari jahe,memarkan
2 ekor ayam kampung muda,masing-masing dipotong menjadi 4 bagian
500 cc santan encer dan 500 cc santan dari 1 butir kelapa
garam sesuai selera.
bawang goreng secukupnya.
Bumbu yang Dihaluskan :
6 buah bawang merah
3 siung bawang putih
5 butir kemiri sangrai
1 sdm ketumbar sangrai
1 sdt merica bulat
½ sdt jintan sangrai
Cara Membuat :
1.Panaskan minyak goreng,tumis bumbu halus,daun salam serai,dan jahe sampai harum.
masukan ayam ,aduk-aduk sampai daging menjadi kesat dan berubah warna.
2.Tuangkan santan encer,masuka garam ,aduk dan biarkan sampai santan habis.
3. Tuangi santan kental sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan agar santan mendidih
baru tambahkan santan lagi
4.Teruskan memasaknya sabil sesekali diaduk,sampai santan habis dan ayam cukuplunak.
Kalau ayam masih keras,tambahkan air pasnas secukupnya.
Hidangkan.

Sambal Goreng Krecek
Bahan:
2 sdm minyak goreng untuk menumis
3 lembar daun salam
2 ruas jari lemkuas,memarkan.
800 cc santab dari 1 butir kelapa
300 gr krecek goreng (krupuk kulit untuk sayur)
100 gr kacang tolo,rebus setengah matang,tiriskan
1 sdt gula pasir
garam sesuai dengan selera
50 gr cabai rafwit utuh
Bumbu yang di haluskan :
1. Panaskan minyak,tumis bumbu halus,daun salam,dan lengkuas sampai harum.
Tuangkan santan sedikit demi sedikit sambil di aduk perlahan sampai mendidih.
Masukan krecek,kacang tolo,gula pasir,dan garam .Aduk perlahan agara santan
tidak pecah,sampai mendidih.
2. Kecilkan apinya ,masukan cabai rawit utuh,aduk .Masak terus sambil sesekali
diaduk perlahan .Setelah kuah mulai mengental.Angkat .sajikan bersama nasi dan
pelengkap lsinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar